Powered By Blogger

Senin, 15 Februari 2016

Indahnya Pesona Alam Kalibiru Kulon Progo Yogyakarta

Yogyakarta, Kota seribu candi ini memang patut dikunjungi saat liburan tiba. Kota yang kental akan kebudayaan Kraton jawanya ini memang memiliki Objek wisata yang menarik untuk dikunjungi. Selain wisata Candi, Jogja juga memiliki Wisata Alam yang harus kita coba dan ulik keberadaanya. Mungkin bagi anda semua wisata Bromo memang sudah tidak asing lagi. Nanum, apakah anda pernah mendengar tempat wisata Kali Biru Kulon Progo? Mendengar nama itu anda pasti bingung. Dimana sih tempat ini? Kali ini saya disini akan mengulas lebih jauh tentang Wisata Kali Biru Kulon Progo Jogja.



Untuk anda pecinta wisata alam yang masih terjaga keasrianya, Tempat ini cocok untuk anda kunjungi. Kali Biru Kulon Progo ini terletak didesa Hargowilis Kabupaten Kulon Progo, tempat ini berada diperbukitan Menoreh yang tingginya 400  meter diatas permukaan laut. terbayang dong bagaimana melihat indahnya pemandangan sekitar dari ketinggian 400 meter. Objek wisata ini dibuka semenjak 2008 lalu secara Swadaya.

Lantas apa sajakah yang bisa kita lakukan di Kalibiru Kulon Progo ini?

Objek yang menarik dikalibiru kulon progo diantaranya , Pemandangan alam yang masih asri bisa membuat anda re-fresh kembali saat berada disana setelah menjalani rutinitas keseharian yang penat.Dan untuk masuk kesini anda hanya membayar tiket masuk sebesar Rp. 3000,- saja. Terjangkau bukan? Disana juga anda bisa menaiki Menara Pandang yaitu tempat favorit untuk berfoto. Cukup mengeluarkan Rp. 10,000 untuk keatas sana,di puncak ini Anda akan melihat pemandangan yang luar biasa, Waduk Sermo terhampar luas begitu nyata di depan mata selain itu jika beruntung saat cuaca cerah Anda akan disuguhkan gulungan ombak putih pantai selatan. Dan jika Anda kesini sebelum fajar, Anda akan menyaksikan matahari terbit yang indah. Menara Pandang ini sebenarnya merupakan tempat start dan finishnya kegiatan outbound, namun sayang Anda harus bergantian untung bisa ke Menara Pandang karena menara ini hanya menampung maximal 3 orang.


Selain Menara Pandang Anda juga bisa menikmati fasilitas lainnya seperti aktifitas outbound, flying fox misalnya. Flying fox setinggi 6 – 7 meter ini akan membuat sensasi yang menyenangkan. Nah untuk Anda yang ingin berlama – lama disini Kali Biru Kulon Progo menyediakan penginapan. Penginapan ini merupakan rumah warga yang disewakan, ada yang menyewakan per kamar ada yang menyewakan per homestay, namun ada juga penginapan Joglo. Anda tidak perlu khawatir karena penyewaan homestay harganya cukup terjangkau.

Jalan Menuju Kalibiru Kulon Progo

Untuk Anda yang akan mengunjungi Kali Biru Kulon Progo, Kali Biru terletak di Sebelah Barat kota Jogja membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam dari Jogja untuk bisa sampai disini. Namun Anda tidak perlu khawatir, tidak rumit untuk menemukan objek wisata ini. Anda hanya tinggal jalan menuju arah Wates , bisa melewati Jl. Wates atau juga bisa melewati Jl. Godean. Setelah itu ikuti jalan menuju ke arah Waduk Sermo dan disana akan menemukan papan penunjuk arah menuju Kali Biru. Jalanan ke arah Kali Biru menanjak, jadi Anda sebaiknya berhati – hati.

Fasilitas Kalibiru Kulon Progo :

  • Homestay
  • Joglo
  • Camping Ground
  • Area Parkir luas
  • Outbound
  • Kios Makanan
  • Toilet
 Dan untuk Wisata Kali Biru Kulon Progo ini anda bisa mengkombinasikanya dengan Paket Tour Jogja. Untuk info lebih lanjut tentang paket yang akan anda pesan, Anda bisa menghubungi kami di :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar